KONI ASAHAN - Diklat dan Penyegaran Wasit Hapkido Tingkat Nasional, Edi Lubis Melaju Ke PON XXI Aceh-Sumut
Diklat dan Penyegaran Wasit Hapkido Tingkat Nasional, Edi Lubis Melaju Ke PON XXI Aceh-Sumut
YOGYAKARTA, (Asah) - Pengurus Pusat (PP) Hapkido Indonesia (HI) menggelar kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) dan Penyegaran Wasit Hapkindo Tingkat Nasional, bertempat di Hotel Forriz, Yogyakarta pada tanggal 25-28 April 2024.
Sebelumnya, Diklat dan Penyegaran Wasit Hapkido Tingkat Nasional, Seleksi Wasit PON XXI Aceh-Sumut, ini dibuka langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PP Hapkido Indonesia GBPH H. Prabukusumo di Hotel Forriz, Jumat (26/4/2024).
"Dalam Diklat dan Penyegaran ini, dirinya menekankan agar seluruh wasit yang nantinya terpilih untuk bisa memimpin di ajang PON secara jujur dan tidak memihak", katanya
Edy Syahputra Lubis, salah satu peserta dari provinsi Sumatera Utara asal Kabupaten Asahan yang mengikuti Diklat dan Penyegaran, akhirnya menerima sertifikat kelulusan sebagai wasit tingkat nasional di ajang PON XXI Aceh-Sumut.
Alhamdulillah, lulus wasit PON XXI, ucap Edi Lubis, yang menuliskan kabar gembiranya dari seluler ke grub Olahraga Asahan.
"Setiap peserta wajib melewati rangkaian tes fisik, tehnik, kesehatan, psikologi dan wawancara", tambah Edi Lubis
Edi juga menerima sertifikat kelulusan yang diberikan langsung oleh Yopie Irawan SE, Ak, MM selaku Sekjen PP Hapkido.
Mendapat kabar dari grup Olahraga Asahan, Ketua Umum (Ketum) KONI Kabupaten Asahan Harris ST, mengucapkan selamat kepada Edi Lubis yang telah lulus mengikuti Diklat dan Penyegaran Wasit Hapkido Indonesia Tingkat Nasional, Seleksi Wasit PON XXI Aceh-Sumut berlangsung di Yogyakarta. Ini suatu kebanggaan bagi kita, karena beberapa pelatih dan wasit di KONI Asahan sendiri sudah banyak mengikuti seleksi. Kemarin juga dari PDBI Asahan juga ada 2 orang lulus Pelatihan Juri Nasional Tingkat Dasar", terangnya.